Fakultas Agama Islam
FAI
Rabu, 15 Januari 2025
Diakses: 390
Dalam rangka Dies Natalis Ke-25 Prodi Manajemen Pendidikan Islam (MPI) Universitas Nurul Jadid, organisasi Himpunan Mahasiswa Prodi Manajemen Pendidikan Islam (Himaprodi MPI) gelar Seminar Ke-Pemimpinan dengan tema "Ke-Pemimpinan Transformasional di Era Digital Navigating Change with Innovation for Global Competitiveness," Rabu (15/01/2025).
Dies Natalis yang bertempat di aula II Pondok Pesantren Nurul Jadid, dihadiri oleh Himaprodi dari surabaya, bondowoso, probolinggo serta ketua Ormawa dari pelbagai Prodi Fakultas Agama Islam khususnya juga mahasiswa UNUJA.
Faiz Masruri, selaku Ketua Panitia menyampaikan bahwa kegiatan memperingati hari ulang tahun MPI sebagai pembuka untuk memperkuat tali persaudaraan antar Ormawa di UNUJA ataupun dari kampus lain.
"Acara ini kami selenggarakan dengan harapan semoga Dies Natalis dapat menjadi penghubung tali silaturahmi antar anggota dan Ormawa" ucapnya.
Selain itu, Ketua Prodi Manajemen Pendidikan Islam, Fathur Rozi, M.Pd mengapresiasi dan berpesan bahwa Himaprodi MPI tetap memberikan yang terbaik dan menjadi teladan untuk Ormawa lain. Melalui aktifitas yang bersifat keilmuan dan pengkaderan yang baik.
Lebih jauh lagi, Rozi menyampaikan, bahwa dengan adanya Dies Natalis, dapat dijadikan ajang refleksi untuk kedepannya serta mengevaluasi kegiatan yang sudah direncanakan dengan baik.
"Dies Natalis ini menjadi nikmat bagi kita, nikmat untuk mengevaluasi diri dan merefleksikan kegiatan yang sudah dilakukan" ujarnya.
penulis : Ahmad Iqfani
editor : Al-Ghajali
Himaprodi IAT Selenggarakan Kajian Tafsir Tematik: Membahas Peran Sahabat sebagai Perantara Awal Syariat Islam
Senin, 16 Juni 2025
Catatan Pinggir Ahmad Fauzan Peserta Visionery Workshop
Jumat, 17 Januari 2025
Expo Campus National 2025 UNUJA berikan layanan kesehatan gratis bagi para calon mahasiswa dan pengenalan program studi.
Kamis, 16 Januari 2025
Mahasiswa FAI Bahas Tindak Lanjut Visioner Workshop
Rabu, 15 Januari 2025
Jl. PP Nurul Jadid, Dusun Tj. Lor, Karanganyar, Kec. Paiton, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur 67291
+628883078899